GLADI DIRI (Guru Melatih Disiplin dan Mandiri) SMPN 5 SITUBONDO

Pendidikan merupakan aspek yang vital dalam membangun peradaban bangsa di masa depan. Setiap sisi kehidupan selalu membutuhkan kehadiran pendidikan. Melalui pendidikan terjadilah dinamika perkembangan dan pergerakan ke arah yang baik karena pendidikan ditujukan untuk mencerdaskan dan mengembangkan potensi diri peserta didik yang  memiliki kreativitas, pengetahuan yang lebih luas, kepribadian yang baik serta memiliki pribadi yang bertanggung jawab.

Kelancaran penerapan kurikulum merdeka yang di dalamnya berkaitan dengan perencanaan proses belajar dikembangkan sesuai dengan konteks dan kebutuhan peserta didik dan membantu proses berfikir, selalu berpusat pada peserta didik, konstektual, esensial akuntabel selalu membutuhkan peran serta berbagai pemangku kepentingan.

SMP Negeri 5 Situbondo melaksanakan upaya untuk mencapai visi Pendidikan Indonesia yakni mewujudkan Indonesia maju yang berdaulat, mandiri, dan berkepribadian melalui terciptanya Pelajar Pancasila, memgadakan kegiatan GLADI DIRI. Kegiatan ini merupakan kegiatan Prioritas yang berbentuk pembiasaan yaitu Guru melatih Disiplin dan Mandiri. GLADI DIRI adalah suatu kegiatan dimana masing-masing guru memilki siswa bimbingan khusus.

Mengacu pada kurikulum merdeka, pembelajaran di SMP NEGERI 5 Situbondo berorientasi pada penguatan kompetensi dan pengembangan karaker yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasila yang dilakukan melalui kegiatan pembelajaran intrakurikuler (di dalam kelas), kokurikuler dan ekstrakurikuler (di luar kelas).Hasil akhir yang kita harapkan dari pembelajaran ini adalah menumbuhkembangkan sumber daya manusia peserta didik dalam mempersiapkan diri menghadapi persaingan di masyarakat, memperoleh pengalaman belajar yang lebih baik serta mengembangkan diri dalam kehidupannya. Sementara itu akhir-akhir ini sering kita dengar berita tentang penyimpangan-penyimpangan yang dilakukan oleh pelajar. Melalui internet, beberapa tahun atau bahkan beberapa bulan belakangan ini, kita banyak melihat kasus seperti perundungan atau bullying oleh pelajar SD, SMP, bahkan SMA, kasus pelecehan seksual, para remaja mengkonsumsi miras, narkoba, tawuran antar pelajar, tidak sopan, tidak saling menghargai dan masih banyak lagi yang lainnya.

Memperhatikan Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, Dan Teknologi Republik Indonesia Nomor 47 Tahun 2023 tentang Standar Pengelolaan Pada Pendidikan Anak Usia Dini, Jenjang Pendidikan Dasar, dan Jenjang Pendidikan Menengah, dan selaras dengan isu strategis Kabupaten Situbondo yaitu Guru SD dan SMP yang bersertifikat pendidik masih rendah sehingga diperlukan pengembangan diri Guru.

Pengembangan kompetensi guru teramat penting untuk memberikan pemahaman dan keterampilan tentang metodologi pembelajaran dan pola-pola pendekatan terhadap peserta didik yang bersifat memberikan bimbingan dan pendampingan terhadap mereka agar memiliki tanggung jawab moral dalam bentuk kedisiplinan diri, rasa peduli terhadap lingkungan, ketekunan dan kegigihan dalam belajar dan rasa kesetiakawanan antar sesama.Jika karakter-karakter yang demikian dapat terekpresikan dengan baik di kalangan peserta didik melalui pola asuh yang baik maka setidaknya tindakan-tindakan menyimpang atau kenakalan remaja tidak akan terjadi.

Dalam rangka mencegah dan mengatasi permasalahan tersebut, di SMPN 5 Situbondo dirumuskan Program Gladi Diri yaitu Guru melatih peserta didik agar disiplin dan mandiri. Untuk mewujudkan program ini, sekolah menjalin kemitraan dengan melibatkan stakeholder  terkait yaitu di antaranya: Unsur Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Situbondo; Pengawas bina SMP; Unsur Polres Situbondo; TNI; Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak  Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Situbondo; Dinas Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Situbondo; Akademisi Universitas Abdurrachman Saleh Situbondo;  Dinas Sosial Kabupaten Situbondo; Komunitas Guru Mata Pelajaran Bimbingan Konseling Kabupaten Situbondo; Dan tentu saja dari unsur komite dan masyarakat pemerhati pendidikan.

Langkah-langkah strategis Inovasi Gladi Diri, ini yaitu:

  1. Setiap guru diberi tugas memberikan bimbingan khusus kepada peserta didik antara 15-16 siswa.
  2. Membimbing dan memantau perilaku dan perkembangan karakter di sekolah.
  3. Guru asuh multiperan sebagai orang tua di sekolah juga sebagai teman atau sahabat.
  4. Memperhatikan karakteristik setiap peserta didik pada proses belajar hingga tercapainya peningkatan kompetensi dan keterampilan hidup dalam bersikap dan berperilaku.

Tujuan yang hendak dicapai dari inovasi ini adalah,

a. Tujuan Umum :

Untuk menumbuhkembangkan dan menguatkan karakter disiplin pada peserta didik sehingga dapat secara aktif dan mandiri terbiasa mengikuti proses Pendidikan di sekolah dan di luar sekolah

b. Tujuan Khusus :

1) Peserta Didik SMPN 5 Situbondo terbiasa mempraktekkan karakter disiplin terhadap tata tertib dan peraturan yang berlaku di sekolah

2) Peserta Didik SMPN 5 Situbondo memiliki kebiasaan-kebiasaan baik yang mendukung tercapainya tujuan pendidikan di sekolah

3) Peserta Didik SMPN 5 Situbondo secara aktif termotivasi untuk melakukan karakter baik ketika berada di sekolah, di rumah dan di masyarakat

Manfaat yang dapat diperoleh dari program ini dapat diuraikan di antaranya adalah,

• Mampu untuk menciptakan dan menguatkan karakter, juga bermanfaat untuk meningkatkan serta melatih mental dan juga moral peserta didik di SMPN 5 Situbondo sehingga akan terhindar dari terjadinya kondisi mental individu yang 'bermental nakal' dan juga mental malas serta moral yang buruk lainnya

• Peserta didik sebagai generasi penerus bangsa memiliki kepribadian, dasar moral kedisiplinan sebagai pedoman dan sekaligus pengendali diri dalam menjalankan kehidupannya sehari-hari yang mendukung kemajuan bangsa dan negara.

Dampak Sebelum adanya inovasi:

  • Terdapat 10% peserta didik menunjukkan sikap tidak disiplin masuk sekolah;
  • Beberapa peserta didik tidak menggunakan seragam almamater lengkap, kurang mengikuti pembelajaran, belum terbiasa membuang sampah di tong sampah;
  • Peserta didik belum menunjukkan antusias dan semangat yang tinggi untuk membaca Al quran dan sholat berjamaah di Masjid sekolah;
  • Siswa belum menunjukkan minat atau keinginan untuk banyak membaca di perpustakaan;
  • Masih terdapat Peserta didik yang membolos dengan melompat pagar sekolah;
  • Masih terdapat Peserta didik yang melakukan perundungan terhadap temannya.

 

Manfaat Setelah adanya Gladi Diriantara lain:

• Peserta didik lebih disiplin dalam mematuhi tata tertib sekolah;

• Peserta didik menunjukkan antusisame sholat berjamaah di Masjid Sekolah;

• Peserta didik telah memiliki karakter ramah, peduli dan memiliki tata krama yang baik dan melaksanakan kegiatan positif seperti membaca Alqur'an;

• Berkurangnya Kenakalan Remaja yang dilakukan oleh peserta didik;

• Peserta didik telah menunjukkan rasa tanggung jawab, peduli, aktif, jujur dan telah memiliki motivasi yang cukup tinggi serta mentalitas mandiri yang bermanfaat bagi lingkungannya.

       Inovasi Gladi Diri ini dapat dimanfaatkan oleh pihak-pihak lain yang memiliki permaslahan yang sama dengan SMP Negeri 5 Situbondo.  Gladi Diri terbukti efektif mengurangi pelanggaran tata tertib yang ada di SMP Negeri 5 setelah melalui ujicoba. Dampak posistif lain juga terlihat pada perubahan karakter pada peserta didik sedikit demi sedikit pada peserta didik. Mekanisme pelaksanaan Gladi Diri dapat dilihat pada Pedoman Tehnis pada web ini.

 

Contak Person :

1.  B. Prasetayning Astuti M.A., M.Pd (0823-0245-1027)

2.  B. Supiyati, S.Pd (0812-4938-9390)